Sabtu, 20 Oktober 2012

Menggambar dengan GEOGEBRA

Jumat, 19 Oktober 2012

Kali ini kita akan membuat 3 macam bentuk bangun menggunakan geogebra.

Yang pertama membuat Lingkaran Dalam Segitiga.
Langkah awal, buka aplikasi Geogebra. Akan muncul seperti gambar dibawah ini.


Hilangkan garis sumbu menggunakan Tampilan, Sumbu-sumbu.


Dan Tampilan akan berubah menjadi seperti gambar dibawah ini.


Langkah pertama dalam Membuat Lingkaran Dalam Segitiga adalah dengan membuat segitiga, caranya buat garis dengan Ruas Garis di Antara Dua Titik.

Lalu buat segitiga ABC. Lalu buat Garis Bagi Sudut (titik A dengan garis b, titik B dengan garis c) untuk mencari titik bagi segitga ABC. Lalu, buat Perpotongan Dua Objek (klik garis Ab dan Bc), akan menghasilkan titik D (titik pusat lingkaran). Terakhir buat lingkaran, Lingkaran Dengan Pusat Melalui Titik dan menyinggung garis a, menghasilkan titik E.


Setelah itu, di PrintScreen dengan cara tekan PrtSc di tombol keyboard, lalu ke Paint, save.

Yang kedua membuat Lingkaran Luar Segitiga.


Caranya, pertama buat Garis Dengan Ruas Garis di Antara Dua Titik. Lalu buat segitiga ABC. Lalu buat garis menggunakan Garis Tengah Tegak Lurus, pilih dua garis saja (garis a, garis c). Setelah itu, buat Perpotongan Dua Objek yang tadi sudah melewati garis a dan c, akan menghasilkan titik D (titik pusat). garis d dan e adalah garis sumbu (garis yang tegak lurus membagi dua garis). Terakhir buat lingkaran, Lingkaran Dengan Pusat Melalui Titik (D).


Setelah itu, di PrintScreen dengan cara tekan PrtSc di tombol keyboard, lalu ke Paint, save.

Yang ketiga buat gambar awal seperti dibawah ini, Persegi Panjang dipotong dengan dua bagian yang berbeda.


Setelah itu, buat garis, Ruas Garis Di Antara Dua Titik, menghasilkan titik g. Lalu buat Garis Sejajar garis g dan titik F, garis h. Lalu buat garis dengan Ruas Garis Di Antara Dua Titik antara titik G dan garis perpotongan h dengan garis AD, menghasilkan titik H. Dengan menggunakan Poligon, untuk membuat pola. A-B-G-F-E-A, dan A-H-G-D-A. Lalu lihat hasil poli disebelah kiri apakah sama atau tidak. Jika sama maka benar, jika tidak sama maka salah. Lihat gambar di bawah ini.


Setelah itu, di PrintScreen dengan cara tekan PrtSc di tombol keyboard, lalu ke Paint, save.

Untuk melihat secara langsung hasilnya, bisa anda praktekkan sendiri. dan lihat hasilnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar